Jumat, 17 Februari 2023 Kota Solo genap berusia 278 tahun. Setidaknya ada 4 kegiatan yang dilakukan dalam rangka memeriahkan hari spesial tersebut, meliputi upacara hari jadi Kota Solo, festival jenang, kirab boyong kedhaton, dan opera adeging kutha sala. Upacara peringatan hari jadi Kota Solo menjadi salah satu kegiatan yang menarik. Pada kegiatan tersebut Pemerintah Kota Solo menggandeng semua stakeholder dan lembaga di lingkungan Pemerintah Kota. Petugas dan peserta upacara diambilkan dari siswa SD dan SMP di lingkup Kota Surakarta. Dengan memakai pakaian adat dan budaya nasional menjadikan kawasan Solo Safari (tempat upacara) menjadi saksi cara Kota Solo mengenalkan kekayaan budaya Indonesia kepada peserta upacara. Pemakaian Bahasa Jawa sebagai bahasa protokoler upacara semakin menguatkan konsistensi Solo sebagai Kota Budaya.
SMPN 7 Surakarta sebagai salah satu sekolah yang mengikuti upacara peringatan di Solo Safari. Pada kesempatan ini, pihak sekolah mengirimkan 20 siswa untuk ikut serta menyaksikan perjalanan Kota Solo yang telah berusia 278 tahun. Ke-20 siswa tersebut bergabung dengan siswa dari sekolah lain sehingga memadati area halaman parkir Solo Safari. Mereka menikmati sajian tari persembahan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Surakarta serta mendengarkan perjalanan sejarah berdirinya Kota Solo.
Kunjungan ke area Solo Safari menjadi sajian penutup upacara peringatan yang bertemakan “Metamorfosa Kota Budaya”. Siswa SMPN 7 Surakarta tampak menikmati kawasan Solo Safari yang merupakan metamorfosis dari Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ). Semoga Kota Solo mampu bermetamorfosa beradaptasi dengan kemajuan global namun tetap memegang jatidiri sebagai kota budaya dan Spirit of Java. Dirgahayu Kota Budaya.(DE/red).